Investor asing tercatat masih rajin menanamkan modal di pasar keuangan RI.
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo dalam konferensi pers Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI mengungkapkan aliran masuk modal asing dalam bentuk investasi portofolio ke pasar keuangan domestik terus berlanjut.
“Pada Januari 2024 hingga [tanggal] 15 Januari 2024 tercatat [aliran masuk modal asing] sebesar US$ 3 miliar,” ungkap Perry dalam konferensi pers Rabu (17/1/2024).
Sejalan dengan arus modal yang masuk ini, neraca pembayaran Indonesia secara keseluruhan diperkirakan tetap surplus dengan transaksi berjalan surplus 0,1% sampai dengan defisit 0,5% terhadap PDB pada tahun ini.
Bank Indonesia (BI) dalam rapat pertama tahun ini juga kembali menahan suku bunga acuan atau BI rate pada level 6% pada Januari 2024.
Perry juga menyampaikan suku bunga Deposit Facility kini berada di posisi 5,25% dan suku bunga Lending Facility sebesar 6,75%.
Source : CNBC Indonesia