Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengatakan bakal latihan ekstra untuk tampil lebih maksimal dalam gelaran debat Pilpres 2024 terakhir, Minggu (4/2/2024).
“Aku yang dag-dig-dug. Aku minta izin ya mas Didit [putra Prabowo] habis ini saya harus latihan,” kata Prabowo di Festival Negeri Elok, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (3/2/2024).
Prabowo mengaku takut diberi nilai rendah oleh seseorang. Kendati Prabowo tak mengungkap kepada siapa hal itu ditujukan.
Namun pada debat ketiga Pilpres 2024, rivalnya, capres nomor urut 1 Anies Baswedan memberikan nilai 11 dari 100 atas kinerja Kementerian Pertahanan yang dipimpin Prabowo. Penilaian Anies itu menjadi topik yang terus dibahas hingga di luar debat capres.
“Malu sama mas Gibran, latihannya bener. Jadi aku juga mau latihan, takut, nanti dikasih nilai rendah lagi saya,” ujarnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar debat kandidat Pilpres 2024 yang kelima atau terakhir pada Minggu (4/2/2024). Debat akan dihelat di Jakarta Convention Center (JCC) jam 19.00 WIB.
Source : CNN Indonesia